Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2008

Software untuk Membuka file .DAA

Bagi anda yang mengalami kesulitan untuk membuka file .DAA ataupun mengekstrak file .DAA anda dapat menggunakan daa2iso. daa2iso merupakan sebuah program kecil dengan kemampuan untuk mengkonversi file .DAA menjadi .ISO. Setelah anda melakukan konversi file .DAA ke .ISO anda tidak perlu khawatir lagi, sebab tersedia banyak program untuk membuka file .ISO tersebut. Misalnya imgburn dan nero cd burner yang dapat menulis langsung ke CD/DVD, ataupun menggunakan program kompresi/dekompresi seperti PowerArchiver 2007 . Download .DAA to .ISO converter Hal yang perlu anda lakukan pertama kali adalah melakukan download file daa2iso.ZIP buatan Luigi Auriemna tersebut disini . Setelah itu ekstrak file daa2iso.ZIP tersebut dan jalankan/run file daa2iso.EXE yang ada. Sekalipun tampilan program tersebut sederhana (dalam command prompt), tetapi kemampuannya tidak perlu diragukan lagi. aimyaya

Saringan Air / Penjernih Air Sederhana

Anda mengalami persoalan mendapatkan air bersih karena air di rumah anda keruh atau kotor? Saya sendiri pernah mengalami problem tersebut, maklum dekat sungai jadi warna air sumur saya sering berubah warna mulai dari jernih, keruh, kuning bahkan sampai berwarna hitam dan berbau. Ada berbagai cara sederhana untuk menjernihkan air. Anda dapat menggunakan bahan kimia seperti “AGS” dan tawas, bahan alami seperti biji kelor ataupun dengan membuat saringan. Karena tawas dapat menggerus dinding sumur, sedangkan biji kelor susah dicari, pilihan saya akhirnya jatuh pada membuat saringan yang dapat menjernihkan air tanpa menggunakan bahan kimia. Setelah melakukan observasi, tanya sana-sini, surfing sana sini, ternyata selama air tersebut tidak mengandung limbah kimia berbahaya kita masih dapat mengatasinya dengan menggunakan saringan / penjernih air yang banyak dijual di pinggir-pinggir jalan atau pun menggunakan saringan air bermerk seperti halnya yang dipakai oleh depo pengisian air minum isi

Dunia adalah Digital

Percaya atau tidak, dunia adalah digital . Sudah lama saya ingin menulis itu. Anda sering memakai istilah digital, lalu apa anda tahu apa itu digital? Digital merupakan penggambaran dari suatu keadaan bilangan yang terdiri dari angka 0 dan 1, off dan on, atau false dan true. Lalu bagaimana dengan hidup dan mati, surga dan neraka, pahala dan dosa, dan lain sebagainya. Semuanya yang ada di dunia ini sebenarnya dibangun dari hal sederhana: digital. Seperti halnya ketika anda disodori pertanyaan yang membutuhkan jawaban: YA atau TIDAK ! Anda mungkin akan menjawab YA (direpresentasikan 1 atau on ), atau mungkin jawaban TIDAK (direpresentasikan sebagai 0 atau off ). Atau mungkin anda memilih untuk jawaban ke-3, yakni ATAU !! Jika anda memilih jawaban ATAU , sebenarnya anda masuk ke dalam lingkup jawaban yang lebih kompleks. Sehingga dalam tahap ini anda memasuki fase dimana anda memilih salah satu satu jawaban ( YA / TIDAK ) yang direpresentasikan dengan ”1” atau on, atau pilihan anda tida